Sebagai emak-emak, apa yang bisa membuat mood-mu bagus sepanjang hari?
Kalo buat saya…
Stok sayur, lauk, dan buah-buahan yang melimpah di kulkas bakal bikin saya tenang dan bisa fokus ke pekerjaan–sepanjang hari.
Tau kan? Sebagai emak-emak, secara nggak langsung kita bertanggung jawab terhadap urusan dapur dan kebutuhan “perut” seisi rumah.
Tapi sejak virus Corona mulai merajalela dan pemberlakuan PPKM makin membatasi ruang gerak kita. Rasanya susah sekali untuk mengisi kulkas dengan stok lauk-pauk dan sayur-sayuran segar.
Belanja sayur-sayuran di pasar tradisional memang jadi opsi utama. Tapi, dengan kondisi seperti saat ini, saya sendiri suka agak susah buat menerapkan social distancing di samping harus berlama-lama di pasar karena harus keliling buat nyari berbagai kebutuhan dapur. Udah gitu, abang sayur keliling yang kerap jadi andalan juga nggak selalu lewat tepat waktu.
Kondisi ini kerap membuat saya merasa galau dan sulit fokus bekerja karena harus memikirkan, apa yang akan saya masak nanti?
Untungnya, kedatangan pandemi covid-19 ini dibarengi dengan kehadiran berbagai macam inovasi yang membuat hidup kita semakin mudah dan dimanjakan.
Seperti kehadiran ojek online, sistem belajar online (PJJ), hingga situs jual sayur online seperti SayurBox sampai SESA yang dikenal sebagai gudangnya sayuran segar dan sehat.
Buat emak-emak seperti saya. Kehadiran berbagai inovasi ini, terutama situs tempat beli sayur online yang menyediakan layanan delivery, adalah sesuatu yang sangat saya syukuri.
Karena kehadiran mereka, sekarang saya bisa memilih dan belanja sayur-sayuran kapanpun dan dimanapun. Udah gitu, sayur dan buah organik, seafood, daging, dan berbagai kebutuhan rumah tangga lainnya bisa langsung diantar ke rumah.
7 Tempat Beli Sayuran Segar Online
Buat teman-teman yang belum punya pengalaman belanja kebutuhan dapur online, di sini saya punya 7 rekomendasi tempat beli sayur segar online yang bisa dipilih berdasarkan kelengkapan, kesehatan, layanan, dan lokasinya.
1. SESA
Kenapa saya merekomendasikan SESA di urutan pertama?
Sederhana! Karena sesa.id adalah situs belanja kebutuhan sehari-hari yang paling komplit dan sehat serta murah.
Saya sebut komplit karena di sini, kita bisa membeli sayur dan buah organik, beras, ayam organik berasal dari peternakan alam bebas, seafood, daging, telur, biji-bijian dan kacang-kacangan, bahan-bahan untuk memasak, snack dan berbagai jenis minuman, dairy, pastry dan bakery, hingga kebutuhan ibu dan anak.
Kemudian, saya juga menyebutkan SESA sebagai salah satu tempat belanja bahan masakan paling sehat karena, selain punya kebun sayur organik sendiri yang penanamannya dilakukan langsung di tanah dengan sumber air alami, SESA juga punya peternakan ayam organik di alam bebas yang diberi pakan dari sayur-sayuran organik maupun rempah-rempah sehingga menghasilkan daging ayam yang lebih bernutrisi dan aman untuk dikonsumsi.
Saya kira, SESA adalah tempat beli sayur online yang pertama menerapkannya metode ini di Indonesia.
Lalu, disini apa-apa juga serba murah lho… Selain karena produk SESA dijual langsung dari tangan pertama, juga karena banyak penawaran diskon dan promo yang bisa membantu kita menghemat uang dapur.
Jadi, wajar banget kalau harga sayur, telur, daging, dsb, nggak jauh berbeda dengan harga di pasar.
Keuntungan lain belanja di situs sesa.id adalah,
- Makanan siap saji dan produk fresh bisa diantar ke seluruh area Tangerang Selatan dan Jakarta. Sedangkan untuk produk-produk lainnya, tidak hanya bisa dikirim ke wilayah Jakarta dan Tangerang Selatan saja, tapi juga bisa dikirim ke seluruh Indonesia
- Selain beli sayur, emak-emak juga bisa beli produk perawatan tubuh dan kecantikan organik dari berbagai brand internasional yang juga aman dan sehat. Karena, produk-produk skincare dan make-up yang dijual di sini rata-rata menggunakan bahan dasar yang alami dan memang sudah diseleksi
- Situs jual sayuran online SESA juga menyediakan berbagai macam superfood yang aman dan bebas dari zat kimia berbahaya
- Disini kita juga bisa membeli berbagai perlengkapan ibu dan anak seperti botol bayi yang dijamin bebas aman untuk digunakan
2. Sayurbox
Rekomendasi tempat belanja sayur segar yang kedua adalah Sayurbox.
Tempat belanja sayur ini juga cocok bagi masyarakat Jabodetabek yang ingin memenuhi kebutuhan sayur, daging hingga buah-buahan serta bumbu-bumbu masakan.
Di sini, produk-produk yang kita beli tapi tidak memenuhi ekspektasi bisa dikembalikan langsung. Mereka juga menawarkan poin sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen.
3. HappyFresh
Penyedia jasa personal shopper dan delivery kebutuhan rumah tangga, terutama kebutuhan dapur lainnya yang saya rekomendasikan adalah HappyFresh.
Produk yang dijual di Happy fresh juga relatif lengkap. Apalagi, mereka juga bekerjasama dengan beberapa supermarket seperti Carrefour, Superindo, Prima Fresh market, dan lain-lain.
Mereka menawarkan biaya layanan kurang lebih Rp 20.000. Namun biaya ini tentu saja masih bisa berubah sesuai dengan jarak toko yang kita pilih serta waktu pengiriman yang kita inginkan.
Kalau kita belanja di Happyfresh, kita juga bisa mencantumkan catatan-catatan kecil yang mungkin berguna untuk membantu kita agar tidak terlalu banyak menghabiskan waktu mempersiapkan bahan makanan. Misalnya, memberikan catatan agar daging ayam yang kita beli dipotong jadi 8 bagian, atau semacamnya.
4. TukangSayur
Buat yang teman-teman yang kebetulan tinggal di wilayah Sumatera, Kalimantan, atau di Bali misalnya, teman-teman bisa memilih belanja di TukangSayur selain di SESA atau beberapa rekomendasi saya di atas.
Tidak hanya bisa belanja sayur-sayuran, buah-buahan, berbagai kebutuhan dapur lainnya termasuk ikan dan daging yang perlu diolah terlebih dahulu, TukangSayur juga menyediakan paket siap masak.
Nah, buat emak-emak yang kebetulan lagi rempong dengan urusan bisnis sehingga tidak punya banyak waktu buat memasak, beli paket siap masak ini adalah pilihan tepat.
5. Brambang
Brambang itu bahasa Jawa yang artinya “bawang merah.” Jadi, dari namanya saja kita sudah tahu kalau toko online ini lebih fokus melayani pelanggan di pulau Jawa, khususnya Jabodetabek.
Selain buah dan sayuran, toko online Brambang juga menyediakan burger, makanan beku atau frozen food, berbagai bahan kue, serta bumbu dan rempah-rempah.
Sayangnya, ketika dulu dicoba, tempat belanja sayur organik ini tidak menyediakan layanan COD. Tapi saya yakin, kedepannya kemungkinan besar mereka akan menyediakan layanan pembayaran COD, karena metode pembayaran ini dirasa jauh lebih aman oleh masyarakat, terutama emak-emak.
6. Om Sayur
Untuk teman-teman yang tinggal di kawasan Surabaya, salah satu pilihan tempat belanja sayur online yang saya rekomendasikan adalah Om Sayur.
Harga yang mereka tawarkan juga relatif masih dalam taraf wajar, nggak terlalu jauh beda dengan harga-harga di pasar tradisional.
Di Om Sayur, teman-teman juga bisa beli daging sapi, daging ayam, seafood, bagai macam sayur-sayuran seperti wortel hingga brokoli, dan lain sebagainya.
Cara belanja di Om sayur juga relatif modern. Karena selain bisa langsung belanja lewat website, Kita juga bisa belanja lewat aplikasinya yang sudah bisa didownload secara gratis.
Metode pembayarannya pun cukup lengkap. Selain bisa transfer lewat bank, Kita juga bisa memilih membayar menggunakan dompet elektronik atau Wallet seperti OVO, DANA, dll.
7. KotakSayur
Buat masyarakat Bandung, tempat belanja sayur yang saya rekomendasikan salah satunya adalah Belibufreshmart.
Tempat belanja sayur online ini cara menawarkan promo spesial dengan harga yang cukup terjangkau. Mereka, selain jual sayur segar, juga menyediakan bumbu dasar, bumbu racik, buah, susu dan telur, daging beku maupun daging segar, dan berbagai kebutuhan sembako.
Kesimpulan Tempat Belanja Sayur Organik Online
Berdasarkan pengalaman, kalau mau belanja sayur organik dan kebutuhan dapur lainnya secara online, saya merekomendasikan teman-teman untuk berbelanja berdasarkan lokasi.
Misal, kalau teman-teman ada di wilayah Jakarta dan Tangerang Selatan, memilih beli sayur, buah, daging, atau kebutuhan ibu dan bayi lebih hemat kalau belanja di sesa.id.
Kemudian, saat belanja online, sebaiknya maksimalkan semua fitur yang tersedia, manfaatkan promo dan cashback, serta pilih jam antar lebih awal. karena, kadang-kadang kurir yang mengantarkan belanjaan kita suka telat. Entah karena terjebak macet atau karena alamat rumah kita agak sulit ditemukan.