Lilpjourney Seorang travel blogger Indonesia yang suka jalan-jalan menyusuri keindahan alam berbalut adat dengan aroma secangkir kopi.

Rintik Stretch Mark Oil, Cara Alami Mengatasi Stretch Mark

5 min read

Lilpjourney.com | Cara Mengatasi Stretch Mark – Tidak terlihat dari luar namun sering bikin minder? Yap! Stretch Mark. Para kaum hawa yang hamil dan melahirkan, sering kali dibuat minder dengan masalah kulit yang satu ini. Tak terkecuali aku. Kali ini aku mau mereview sebuah produk untuk mengatasi stretch mark yang sudah aku gunakan sejak hamil.

Apa itu Stretch Mark?

Stretch mark adalah kondisi munculnya garis halus panjang yang mirip dengan bekas luka pada kulit. Stretch mark biasanya dialami oleh ibu hamil atau seseorang yang menglami perubahan berat badan dari kurus ke gemuk atau bahkan sampai obesitas.

Aku sendiri sudah punya stretch mark sejak masih bujang. Hehehe. Alasannya ya karena dulu aku kurus terus jadi gemuk. Gumpalan lemak yang menggelantung dikulit membuat perubahan elastisitas kulit. Atau sederhananya “kulitnya meregang”. Pada saat kulit meregang ini, percayalah kawan, sering kali bikin tangan kita otomatis bermain gitar di atas kulit. Yap! Rasanya gataaaal. Hasilnya stretch mark tumbuh subur di atas pahaku.

Walaupun stretch mark muncul di daerah yang jarang terlihat seperti perut, paha, lengan, dan kaki, tapi tetap saja guratan halus pada kulit ini mengganggu penampilan. Apalagi yang sudah menikah. Hehehe. Jadi tak heran tidak sedikit orang ingin mencari cara menghilangkan stretch mark.

Apakah Stretch Mark sama dengan Selulit?

apakah stretchmark sama dengan selulitSaat muncul guratan pertama di pahaku, aku bertanya ke tanteku. Beliau menjawab itu “selulit”. Kemudian saat aku Googling, ternyata bukan selulit! Tapi stretch mark. Loh emang beda ya stretch mark dan selulit?

Sering dikira sama, selulit dan stretch mark ternyata berbeda loh. Selulit berkembang pada lapisan lemak yang ada di antara kulit dan otot. Saat sel-sel lemak menumpuk, lemak akan mendorong kulit, sehingga kabel otot pun tertarik ke bawah. (Sumber : Halodoc).

Jika selulit terlihat seperti` gumpalan lemak dibawah permukaan kulit, maka stretch mark berupa guratan berlekuk pada kulit. stretch mark pertama kali muncul berwarna merah muda, merah, atau ungu dan kemudian memudar menjadi putih dan seiring berjalannya waktu penampilannya berkembang seperti bekas luka. (Sumber : Halodoc).

Masih bingung ya? Silahkan cek gambar di atas ya.

Cara Mengatasi Stretch Mark

Apakah stretch mark bisa hilang? Berdasarkan hasil penelusuran ke situs-situs kesehatan terpercaya, stretch mark tidak dapat dihilangkan, tapi bisa dipudarkan. Tentu dengan waktu yang tidak singkat. Karena kulit dan jaringan penyokongnya membutuhkan waktu untuk beregenerasi dengan sempurna.

Ada beberapa cara menghilangkan stretch mark :

  1. Rutin berolahraga. Terutama olahraga yang bisa mengencangkan otot sekitar pinggang dan paha, seperti dengan sit up, jogging, dan bersepeda.
  2. Rajin minum air putih. Mengkonsumsi air putih dapat menjaga elastisitas dan kelembapan kulit. Sehingga stretch mark tidak mudah muncul.
  3. Mengkonsumsi makanan sehat. Selain minum banyak air putih, kita juga perlu mengkonsumsi makanan yang kaya akan kandungan vitamin E, vitamin C, protein, zinc, dan antioksidan.
  4. Menggunakan skincare khusus stretch mark. Salah satu produk stretch mark terpercaya dan bahkan viral di aplikasi TikTok adalah Rintik Stretchmark Oil. Aku sendiri sudah menggunakan Rintik Stretchmark Oil ini sejak masih hamil.

Rintik Stretchmark Oil

Review Rintik Stretchmark OilInspired by Nature. Begitulah tagline yang terpampang di website Rintik Skincare. Stretchmark Oil Rintik Skincare adalah produk kedua dari Rintik Skincare yang aku coba. Sejak hamil, aku sudah menggunakan Rintik Stretchmark Oil. Dimana stretchmark oil dari Rintik ini diformulasi dari bahan alami yang dirancang khusus untuk merawat kulit.

Sebelum berbicara tentang Rintik Stretchmark Oil, aku mau mengajak kalian kenalan dengan Rintik Skincare. Rintik Skincare adalah sebuah brand kosmetik lokal yang menciptakan produk perawatan kulit dengan 98% kandungan bahan alami. Penggunaan bahan dasar skincare dari alam terbukti secara klinis mampu membuat kulit menjadi lebih sehat dan terawat. Formula perawatan kulit yang dirancang oleh Rintik Skincare juga ramah lingkungan dan bebas dari kandungan hewani, serta bahan kimia berbahaya sehingga aman digunakan untuk kulit.

————————————————-

Artikel Seputar Kecantikan Lainnya : 

————————————————-

Review Rintik Stretchmark Oil

Nama produk: Rintik Stretchmark Oil

Netto: 90 mL

Harga: Rp. 108.900

No BPOM: NA 18210110800

Diproduksi oleh: PT. Pulchra Anugerah Sentosa

Packaging

packaging Rintik Stretchmark OilRintik Stretchmark Oil ini mempunyai kemasan botol berwarna coklat transparan, dengan tutup press on berwarna hitam dan dikemas dalam kotak berwarna cream. Pada kemasannya terdapat kandungan utama yang di highlight dengan warna hijau “collagen and stem cell infused”.

Pada sisi lainnya terdapat informasi kandungan produk, cara pemakaian produk, dan klaim produk.

Sebenarnya aku suka dengan desain kotak nya. Sayangnya kardusnya sedikit kurang kokoh, sehingga mudah penyok saat pengiriman. Namun, Alhamdulillah pengiriman produk Rintik Skincare selalu aman dengan bubble warp. Jadi, walaupun kotak kemasannya sedikit penyok, tapi tidak merusak kemasan produk di dalamnya.

Ingredients

ingredients Rintik Stretchmark OilKey Ingredients

  1. Collagen
  2. Stem Cell Infused
  3. Grapeseed Oil
  4. Lemon Extract
  5. Rice Bran Oil
  6. Astragalus Root Extract

Ingredients

Aqua, Butylene Glycol, Glycerin, Phenoxyethanol, PEG-40, Oryza Sativa Bran Oil, Sunflower Oil, Vitis Vinifera Seed Oil, Lemon Extract, Parfum, Disodium EDTA, Astragalus Membranaceus Root Extract, Hydrolyzed Codonopsis Pilosula Root Extract, Malus Domestica Fruit Cell Culture Extract, Phospholipids, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Collagen, Xanthan Gum.

Klaim Produk

Stretchmark oil Rintik Skincare ini mempunyai klaim dapat memperbaiki tekstur kulit, menyamarkan warna akibat peregangan kulit (Stretch Mark), meningkatkan produksi kolagen agar elastisitas kulit terjaga, halus, lembab serta membantu meregenerasi sel kulit baru.

Klaim key ingredients Rintik Stretchmark Oil :

  • Colagen: perpaduan formula alami dari rice bran, grapseed dan lemon extract kaya akan kandungan kolagen yang dapat merangsang pembentukan kolagen lebih cepat. Juga dipercaya dapat membantu mempercepat proses regenerasi sel kulit baru serta membuat permukaan kulit jadi lebih halus.
  • Stem cell infused: formula unik dari sistem cell ini diperoleh dari tanaman apel langka yang berasal dari swiss. Dipercaya mampu merawat dan memperbaiki jaringan kulit. Juga mengaktifkan regenerasi stem cell kulit dan meningkatkan vitalitas serta umur dari sistem cell kulit.
  • Grapeseed Oil: Kaya akan antioksidan yang mampu meratakan warna kulit. Penggunaan rutin dapat menstimulasi produksi kolagen sehingga kulit tetap lembab, halus dan kenyal.
  • Lemon extract: mengandung asam, vitamin C dan antioksidan yang tinggi. Juga dapat menjadi pencerah alami dan mampu menghancurkan kotoran dan sel kulit mati pada kulit.
  • Rice bran oil: kaya akan kandungan antioksidan vitamin E dan fatty acid (omega 3, 6 dan 9) bermanfaat untuk melembabkan, menghaluskan kulit. Juga menjaga elastiaitas kulit sehingga kulit menjadi kencang dan dapat mencegah perubahan warna kulit.
  • Astragalus root extract: mengandung antioksidan yang tinggi yang dapat melindungi sel dari kerusakan serta merangsang pembentukan kolagen dan protein yang banyak ditemukan di kulit.

Texture, Scent, and Color

texture Rintik Stretchmark OilRintik Skincare Stretchmark Oil ini mempunyai tekstur cair berwarna putih bening. Saat diaplikasikan, stretchmark oil ini mudah meresap, terasa sangat ringan, dan tidak lengket. Sejak pemakaian pertama, kulit terasa lebih kenyal, lembab, dan terasa sekali efek calming nya.

Rintik Skincare Stretchmark Oil ini mempunyai aromaya harum, lembut, dan segar. Yang tentunya membuat rileks saat diaplikasikan. 

Cara Pakai

Tuang 4-5 tetes Rintik Stretchmark Oil di tangan. Kemudian oleskan pada area stretchmark seperti pada perut, paha, pinggul, paha, dan lengan.

Untuk hasil yang masimal gunakan 2x sehari setelah mandi.

Result

hasil pemakaian rintik stretchmark oilPada waktu hamil, jujur aku sangat khawatir akan munculnya stretch mark di perut. Membayangkan perut dengan guratan putih, membuat aku langsung tidak percaya diri.

Oleh karena itu, sejak awal hamil aku sangat mewanti-wanti diri sendiri untuk tidak menggaruk area perut. Selain itu, aku juga menggunakan stretchmark oil dari Rintik untuk mengantisipasi munculnya stretchmark. Hal ini aku lakukan karena sadar diri bahwa punya bakat stretchmark.

Berkat ketekunan mengoleskan Rintik Stretchmark Oil saat hamil, alhamdulillah di area perutku hampir nggak ada stretchmark. Hanya ada satu garis pada masing-masing sisi perut kanan dan kiri.

Tapiiiiiiiiiii….. ya Allah aku dong teledor. Aku lupa kalau tidak hanya perut yang punya risiko stretchmark. Tapi juga area belakang lutut. Alhasil karena aku dengan sadar diri sering menggaruk area tersebut, akhirnya muncul stretchmark.

Harusnya saat sadar punya stretchmark di belakang lutut langsung olesin stretchmark oil Rintik Skincare. Namun apalah daya, hingga usia Gendis 4 bulan, aku masih diterpa realita kehidupan emak-emak anak satu. Akhirnya baru aku gunakan sekitar 2 minggu belakangan ini.

Alhamdulillah dengan konsisten mengaplikasian stretchmark oil dari Rintik, dalam waktu 2 minggu stretchmark di belakang lututku sudah pudar. Hasil dari pemakaian Rintik Stretchmark Oil dapat terlihat pada pemakaian rutin dan konsisten dengan hasil bervariasi, ada yang dalam 1 minggu hingga 6 bulan pemakaian. Selain memudarkan, stretchmark oil ini juga bisa meratakan tekstur kulit akibat selulit dan stretchmark.

Untuk hasil yang maksimal, kita bisa memadukan penggunaan stretchmark oil ini dengan Fascia treatment. Fascia treatment adalah perawatan yang diadaptasi dari teknologi US dan telah terbukti dapat memudarkan 3x lebih cepat stretchmark dengan alat pijat/roller.

Penutup

Ada banyak cara mengatasi stretch mark. Salah satu yang aku gunakan dan cukup ampuh, tidak hanya untuk memudarkan stretchmark tapi juga untuk mencegah, adalah menggunakan Rintik Stretchmark Oil dengan rutin. Walaupun belum signifikan, tapi aku happy banget stretchmark di belakang lutuku sudah pudar. Maklum saja, mengatasi stretchmark bukan simsalabim langsung ilang. Tapi perlu ketekunan dan waktu.

testimoni rintik stretchmark oilSudah banyak loh yang menggunakan Rintik Stretchmark Oil dan berhasil mengatasi stretchmark mereka.

Bagi kalian yang ingin membeli produk Rintik Stretchmark Oil, bisa ke Shopee Mall Rintik Skincare. Jangan lupa ikuti sosial media Rintik Skincare untuk update terbaru produk mereka dan juga testimoni dari para pengguna Rintik Skincare Tiktok @RintikSkincareIndonesia @StretchmarkOilRintik, dan Instagram – @Rintik.Skincare.

Semoga artikel Rintik Stretch Mark Oil, Cara Alami Mengatasi Stretch Mark ini bermanfaat ya.

PS
Peluk dari jauh

Lilpjourney Seorang travel blogger Indonesia yang suka jalan-jalan menyusuri keindahan alam berbalut adat dengan aroma secangkir kopi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *